Latar Belakang

Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Kelas IV Probolinggo adalah Unit Pelaksana Teknis di lingkungan Kementerian Perhubungan yang berada dibawah dan bertanggung jawab kepada Direktur Jenderal Perhubungan Laut.Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan dipimpin oleh seorang Kepala Kantor.

Dcs Dots

Visi dan Misi

Sebagai bentuk dukungan Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Kelas IV Probolinggo dan Kementerian Perhubungan guna perwujudan visi Presiden dalam sector transportasi yang telah ditetapkan, maka
Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Kelas IV Probolinggo memiliki visi sebagai berikut:

  • Terwujudnya Konektivitas Nasional yang Handal, Berdaya Saing dan Memberikan Nilai Tambah
  • Konektivitas Nasional adalah terhubungnya antar wilayah di seluruh nusantara termasuk angkutan perkotaan baik dengan transportasi darat, kereta api, laut, sungai dan penyeberanganserta udara;
  • Handal diindikasikan oleh tersedianya layanan transportasi yang aman, selamat, nyaman, tepat waktu, terpelihara, mencukupi kebutuhan, dan secara terpadu mampu mengkoneksikan seluruh wilayah tanah air;
  • Berdaya Saing diindikasikan oleh tersedianya layanan transportasi yang efisien, terjangkau, dan kompetitif, yang dilayani oleh penyedia jasa dan SDM yang berdaya saing internasional, profesional, mandiri, dan produktif;
  • Nilai tambah diindikasikan oleh penyelenggaraan perhubungan yang mampu mendorong perwujudan kedaulatan, keamanan dan ketahanan nasional ( national security dan sovereignty ) di segala bidang (ideologi, politik, ekonomi, lingkungan, sosial, budaya, pertahanan dan keamanan) secara berkesinambungan dan berkelanjutan ( sustainable development )serta dapat berperan dalam pengembangan wilayah.